Tuesday, November 26, 2013

Isi Sumpah Dokter



Terkait Demo para Dokter yang Mogok praktek yang di latarbelakangi oleh kasus dr Ayu Sp.Og yang di vonis bersalah oleh Mahkamah Agung banyak masyarakat yang menilah bahwa aksi Demo para Dokter tersebut telah melangar sumpah Dokter. Masyarakat menuangkan pendapatnya kebanyakan di jejaring sosial seperti facebook. dan twiter. Aksi mogok para dokter tersebut dinilai sebagai bentuk keingkaran para dokter pada sumpah profesi mereka, yang harus bersedia melayani siapapun yang membutuhkan. Banyak di rumah sakit pada hari rabu 27 Nov mendapat keluhan dari pasien yang merasa ditelantarkan. Sebenarnya seperti apa isi Sumpah Profesi Dokter itu? Berikut kutipan isi Sumpah Dokter: 

Demi Allah, saya bersumpah bahwa :
Saya akan membaktikan hidup saya guna kepentingan perikemanusiaan;
Saya akan memberikan kepada guru-guru saya penghormatan dan pernyataan terima kasih yang selayaknya;
Saya akan menjalankan tugas saya dengan cara yang berhormat dan ber­moral tinggi, sesuai dengan martabat pekerjaan saya;
Kesehatan penderita senantiasa akan saya utamakan;
Saya akan merahasiakan segala sesuatu yang saya ketahui karena pekerja­an saya dan karena keilmuan saya sebagai dokter;
Saya akan memelihara dengan sekuat tenaga martabat dan tradisi luhur jabatan kedokteran;
Saya akan memperlakukan teman sejawat saya sebagai mana saya sendiri ingin diperlakukan;
Dalam menunaikan kewajiban terhadap penderita, saya akan berikhtiar dengan sungguh-sungguh supaya saya tidak terpengaruh oleh pertimbangan keagamaan, kebangsaan, kesukuan, politik kepartaian, atau kedudukan sosial;
Saya akan menghormati setiap hidup insani mulai dari saat pembuahan;
Sekalipun diancam, saya tidak akan mempergunakan pengetahuan ke­dokteran saya untuk sesuatu yang bertentangan dengan hukum perikemanusiaan;
Saya ikrarkan sumpah ini dengan sungguh-sungguh dan dengan memper­taruhkan kehormatan diri saya.


Setidaknya, kita bisa menilai dokter dari sumpah profesinya ini ..

0 comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

WISATA TERFAVORIT DI JOGJA SAAT INI